• Posted by : sahdarullah Kamis, 26 September 2013


    Bismillahirrohmanirrohim

    Sungguh aku tak pantas menerima sanjungan-sanjungan atau pujian-pujian itu. Ah.... Diriku tak sebaik yang kau kira. Hatiku tak sesuci yang kau sangka. Aku tak lebih dari manusia yang hina, tak pantas kau sanjung atau puji. Jangan kau tertipu dengan penampilanku, dengan kata-kata indahku. Ah smua itu hanya sedikit ilmu yang kutahu. Izinkanku bercerita tentang masa laluku.
    Jangan kau kira aku sepertimu, atau seberuntung dirimu yang dibesarkan dalam didikan agama. Aku berasal dari keluarga yang jauh dari didikan agama, sama sekali bukan anak pesantren, bukan juga santri. Aku sama sepertimu. Ingin belajar menata hati, meraih cintaNYA.
    Dalam kefakiranku akan ilmu, kutemukan keindahan dalam cahaya hidayahNYA. Aku mulai mencari keping-keping teka-teki yang hilang. Berusaha menyematkannya di kepala dan hatiku. Jangan kau kira aku serba tahu akan ilmu. Karna aku juga sepertimu, haus akan ilmu.
    Kuhabiskan sedikit waktu yang kupunya untuk belajar ilmu agama, sungguh sedikit yang kutahu. Aku tak pantas untuk menjadi panutan, apalagi guru tempat bertanya.

    Aku hanya berbagi sedikit yang kutahu. Tak banyak yang bisa kuberikan, hanya sedikit pengetahuan yang kutahu.
    Karna berbagi itu indah, agar kita smua mendapat berkah.
    Dan ilmu itu hanya berguna bila diamalkan dan disebarkan ke orang lain.
    Inilah diriku, tak perlu disembunyikan atau dirahasiakan. Bukan insan sempurna, tapi manusia yang penuh cacat dan cela
    ,diriku ini hanya pria biasa yang berusaha meraih cinta sejatiNYA.
    Maafkan keterbatasanku karna kurangnya ilmuku.......

    0 komentar

  • Copyright © 2013 - Unbreakable Machine Doll - Ilmu Bermanfaat - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan